Wisata Pinus Pengger, Destinasi Ngehits di Jogjakarta
Tuesday, 13 June 2017
Edit
Bicara tentang Jogja, rasanya ada begitu banyak sisi unik yang menarik untuk digali. Mulai dari wisata religi yang menyuguhkan pengalaman berlibur tak terlupakan, hidangan tradisional yang selalu menggugah selera setiap orang yang menyambanginya, hingga destinasi wisata dengan view super eksotis yang dijamin akan membuat kamu ketagihan dan ingin mengunjunginya berulang kali.
Salah satunya adalah Wisata Pinus Pengger. Destinasi yang sedang hits terutama di kalangan anak muda ini nampaknya selain menyajikan pemandangan kota yang luar biasa juga menawarkan sport foto yang instagramable, tak heran jika banyak orang rela menyempatkan waktu dan tenaga untuk datang ke hutan Pinus Pengger ini.
Untuk masalah keindahan, sudah tidak usah ditanyakan lagi. Sebab objek wisata andalan Jogja ini masih sangat terjaga keaslian dan keasrian hutannya. Udara yang segar serta jauh dari hiruk pikuk kota juga akan membuat pikiran kamu lebih fresh.
Selain itu, Kamu pun akan merasa nyaman dan teduh saat berada di tempat ini. Jajaran pepohonan pinus yang rapat seakan menjadi payung alami bagi setiap pengunjung yang berwisata ke lokasi ini.
Bagi Kamu para traveller yang enggan melewatkan kesempatan untuk mengabadikan setiap momen juga tidak perlu khawatir, sebab beberapa spot memang sengaja didesain unique sehingga Kamu bisa meng-capture moment yang ada.
Adapun sejumlah spot yang menjadi favorit para pelancong yaitu sarang burung raksasa, jembatan pohon, rumah pohon, hingga tangga cinta. Menariknya, dari sarang burung raksasa ini Kamu bisa menyaksikan dengan jelas hamparan Kota Yogyakarta.
Terlebih kalau Kamu mengunjunginya di malam hari bersama pasangan, wah suasana romantis dengan look lampu yang gemerlapan dan bintang-bintang malam yang bertaburan sayang sekali untuk Kamu lewatkan.
Popularitas Wisata Pinus Pengger ini memang baru melejit setelah pamor Hutan Pinus Mangunan dan puncak becici selama beberapa bulan terakhir. Jaraknya yang cukup dekat nyatanya membuat wisatawan tidak mau ketinggalan untuk menimati panorama cantik yang ditawarkan oleh hutan pinus ini.
Setelah resmi dikelola oleh pihak setempat, Pinus Pengger juga banyak disambangi oleh wisatawan baik dari dalam maupun luar negeri. Pesona pohon-pohon besar nan tinggi juga kesejukan yang menyeruak di dalamnya seolah menjadi daya tarik tersendiri bagi mereka yang mendambakan nuansa berlibur eksklusif.
Awal Kamu memasuki Wisata Pinus Pengger ini, Kamu akan disambut oleh tangga dengan bebatuan yang tertata rapi dan terlihat bagus. Selanjutnya, matamu akan diarahkan menuju ayunan yang juga sangat digemari oleh kawula muda untuk berselfie ria bersama teman dekat atau kerabat mereka. Ada juga tempat duduk yang terbuat dari kayu.
Area Hutan Pinus Pengger ini juga cocok buat Camping dan Outbond, saat malam menampilkan pemandangan lampu-lampu kota, Kamu bisa menyalakan api unggun dan menghabiskan waktu bersama orang-orang terdekat. Jadi, Untuk Kamu yang sampai sekarang belum mendapatkan destinasi liburan yang recommended untuk berkemah atau sekedar melepas penat, Wisata Pinus Pengger ini bisa jadi referensinya.
Selain itu, Kamu tak perlu merogoh kocek berlebih untuk membayar tiket wisata Pinus Pengger, cukup bayar biaya parkir motor Rp 3000, sedangkan untuk mobil Rp 10.000.
Selamat berlibur. Semoga menyenangkan.
Salah satunya adalah Wisata Pinus Pengger. Destinasi yang sedang hits terutama di kalangan anak muda ini nampaknya selain menyajikan pemandangan kota yang luar biasa juga menawarkan sport foto yang instagramable, tak heran jika banyak orang rela menyempatkan waktu dan tenaga untuk datang ke hutan Pinus Pengger ini.
Keindahan Yang Disajikan Wisata Pinus Pengger
Foto by: @indriadesh
Untuk masalah keindahan, sudah tidak usah ditanyakan lagi. Sebab objek wisata andalan Jogja ini masih sangat terjaga keaslian dan keasrian hutannya. Udara yang segar serta jauh dari hiruk pikuk kota juga akan membuat pikiran kamu lebih fresh.
Selain itu, Kamu pun akan merasa nyaman dan teduh saat berada di tempat ini. Jajaran pepohonan pinus yang rapat seakan menjadi payung alami bagi setiap pengunjung yang berwisata ke lokasi ini.
Bagi Kamu para traveller yang enggan melewatkan kesempatan untuk mengabadikan setiap momen juga tidak perlu khawatir, sebab beberapa spot memang sengaja didesain unique sehingga Kamu bisa meng-capture moment yang ada.
Spot Favorit Wisata Pinus Pengger
Foto by: @yongkyandrewk
Adapun sejumlah spot yang menjadi favorit para pelancong yaitu sarang burung raksasa, jembatan pohon, rumah pohon, hingga tangga cinta. Menariknya, dari sarang burung raksasa ini Kamu bisa menyaksikan dengan jelas hamparan Kota Yogyakarta.
Terlebih kalau Kamu mengunjunginya di malam hari bersama pasangan, wah suasana romantis dengan look lampu yang gemerlapan dan bintang-bintang malam yang bertaburan sayang sekali untuk Kamu lewatkan.
Aktivitas Yang Bisa Dilakukan di Wisata Pinus Pengger
Popularitas Wisata Pinus Pengger ini memang baru melejit setelah pamor Hutan Pinus Mangunan dan puncak becici selama beberapa bulan terakhir. Jaraknya yang cukup dekat nyatanya membuat wisatawan tidak mau ketinggalan untuk menimati panorama cantik yang ditawarkan oleh hutan pinus ini.
Setelah resmi dikelola oleh pihak setempat, Pinus Pengger juga banyak disambangi oleh wisatawan baik dari dalam maupun luar negeri. Pesona pohon-pohon besar nan tinggi juga kesejukan yang menyeruak di dalamnya seolah menjadi daya tarik tersendiri bagi mereka yang mendambakan nuansa berlibur eksklusif.
Awal Kamu memasuki Wisata Pinus Pengger ini, Kamu akan disambut oleh tangga dengan bebatuan yang tertata rapi dan terlihat bagus. Selanjutnya, matamu akan diarahkan menuju ayunan yang juga sangat digemari oleh kawula muda untuk berselfie ria bersama teman dekat atau kerabat mereka. Ada juga tempat duduk yang terbuat dari kayu.
Baca juga: 7 Tempat Wisata di Jogja dan Taman Sari JogjaDari gardu pandang Wisata Pinus Pengger, Kamu juga bisa menyaksikan keanggunan Jogjakarta yang tiada tara. “Watu Ngadeg” juga menjadi alternatif paling jitu, bagi Kamu yang ingin melihat indahnya hutan pinus dari ketinggian. Dan yang terbaru, ada tangan raksasa di Wisata Pinus Pengger, namun terkadang Kamu harus rela mengantri untuk bisa berselfie disana.
Area Hutan Pinus Pengger ini juga cocok buat Camping dan Outbond, saat malam menampilkan pemandangan lampu-lampu kota, Kamu bisa menyalakan api unggun dan menghabiskan waktu bersama orang-orang terdekat. Jadi, Untuk Kamu yang sampai sekarang belum mendapatkan destinasi liburan yang recommended untuk berkemah atau sekedar melepas penat, Wisata Pinus Pengger ini bisa jadi referensinya.
Lokasi Wisata Pinus Pengger
Wisata Pinus Pengger ini letaknya berdekatan dengan Hutan Pinus Mangunan, tepatnya di kawasan Sendangsari, Terong, Dlingo, Bantul, Yogyakarta. Kamu bisa mengaksesnya dari arah utara agar lebih mudah, berbeda dengan Hutan Pinus Mangunan yang melewati Imogiri.
Rute yang harus kamu tempuh pun mudah, dari Kota Jogja melewati Jalan Wonosari menuju Bukit Bintang. Sesampainya di Perempatan Pathuk ambil arah menuju Dlingo dengan jarak kurang lebih 4.5 km.
Rute yang harus kamu tempuh pun mudah, dari Kota Jogja melewati Jalan Wonosari menuju Bukit Bintang. Sesampainya di Perempatan Pathuk ambil arah menuju Dlingo dengan jarak kurang lebih 4.5 km.
Harga Tiket Masuk Wisata Pinus Pengger
Selain itu, Kamu tak perlu merogoh kocek berlebih untuk membayar tiket wisata Pinus Pengger, cukup bayar biaya parkir motor Rp 3000, sedangkan untuk mobil Rp 10.000.
Baca Juga: Jembatan Sawah Lemah IjoBagaimana? Sudah ada gambaran untuk berkunjung ke tempat yang ciamik di Yogyakarta ini? Pastikan budget dan tubuh Kamu dalam kondisi yang stabil ya?.
Selamat berlibur. Semoga menyenangkan.